Cari Blog Ini

Selasa, 17 Februari 2009

SESAJI PANGGIH

PANGGIH

Disini hanya akan diungkap sesajinya saja.
1. pasangan waluku atau alat megawe.
Disiapkan di titik temu untuk dilangkahi. Makna acara ini sebagai lambang bagai keduanya memang berjodoh dengan dasar yang imbang kekuatan derajad, martabat dan cintanya.
2 Gantal sepasang
Dibawa masing-masing pengantin puteri dan putera, sebagai lambang cinta
3. Kembang setaman dalam bokor
Melambangkan sari-sari kedua pengantin menjadi sejiwa.
Kembang setaman ini untuk acara:
o Pupukan, membasahi dahi kedua pengantin
o Membersihkan kai pengantin putera oleh pengantin puteri
Wiji adil wiji dadi, berupa telur ayam kampung pilihan
Telurnya nanti diinjak pengantin putera sebagai lambang pecahkan status perjaka.
Sindur, nantinya ditaruh di pundah kedua mempelai oleh ibu pengantin puteri diiringi ayah sebagai lambang cinta kasih orang tua yang tak pernah putus.
Kembar mayang, lambang pengayoman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar