Cari Blog Ini

Senin, 16 Februari 2009

SESAJI UNGGAH-UNGGAHAN

Sesaji Unggah-unggahan

Ini adalah sesaji perlambang bekal lahir bathin bagi perjamuan orang mantu. Bekal lair batin ini dilambang dalam sesaji yang disebut Unggah-unggahan. Artinya ‘ada bekal yang dinaikkan’ di atas balai-balai rumah yang dilakukan oleh dukun Gedhong sebagai wakil atau yang punya gawe. Upacara ini sebagai cara memohonkan izin dan rahmat kepada Allah swt untuk keperluan mantu.

Sesaji Unggah-unggahan sbb

Bahan mentah setampah berisi:
- beras, beras ketan, gula, the dan kopi
- krupuk, makanan ringan kripik dll
- sayr-sayran seperti kentang dan wortel
- telur kampong
- bumbu pawon brambang bawang, kemiri dan kluwak

Bahan matang berisi:
- jadah, jenang wajik, keleman, sego golong, dan berbagai lauk pauk
- berbagai bahan minuman the kopi dan susu
Sajen sesaji berpa:
- Gedhang raja ayu
- Suruh ayu dan kinang lengkap
- Daun-daun lengkap seperti di tuwuhan
- Juplak pelita (dari minyak kelapa)
- Kembang setaman
- Payung
- Padupan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar